Restu Muzani untuk Dedi Mulyadi
2 min readKemayoran, WP -Konstelasi politik jelang Pilgub Jawa Barat 2024 makin menghangat. Sejumlah nama memang sudah banyak yang muncul ke permukaan, tapi masih sedikit yang mulai serius meski sekedar menggalang kekuatan.
Dari sekian banyak nama yang bermunculan, berdasarkan catatan warta pakwan ada 2 kandidat yang sepertinya bakal mendapatkan karpet merah melaju ke Pilgub Jabar. Keduanya adalah sang petahana Ridwan Kamil dari Golkar, dan rivalnya anggota DPR RI Dedi Mulyadi dari Gerindra.
Lantas, sudah sejauh mana kesiapan 2 kandidat yang kini terbilang paling kuat untuk diusung di Pilgub Jabar? Pertama, Dedi Mulyadi. Pria yang akrab disapa Kang Dedi Mulyadi (KDM) ini berpotensi mengganjal Ridwan Kamil (RK). Dedi yang baru saja mengamankan kursi di DPR RI ini sudah disiapkan partainya, Gerindra untuk menjadi Calon Gubernur untuk Pilgub Jabar 2024.
Bahkan, Sekjen DPP Gerindra Ahmad Muzani menyebut Dedi Mulyadi menjadi salah satu sosok yang dilirik untuk Pilgub Jabar. Hal ini diungkap Muzani kepada wartawan di sela-sela Kontes Sapi 2024 di Kemayoran, Jakarta.
“Orang yang di samping saya (Dedi Mulyadi) yang dilirik untuk Pilgub Jabar,” kata Muzani pada wartawan di kawasan Kemayoran, Pademangan, Jakarta Utara, Sabtu (4/5/2024).
Menurutnya, Pilkada yang sebentar lagi berlangsung itu masih dalam proses persiapan menyiapkan kandidat. Dedi Mulyadi sendiri memang banyak digadang-gadang menjadi calon kuat yang akan diusung Gerindra untuk Pilgub Jabar.
“Bagaimana Pilkada ini sebagai sebuah pesta demokrasi harapan bagi rakyat seluruh Indonesia Gubernur, wali kota akan mendapatkan pemimpin yang baru. ini adalah Pilkada serentak pertama hampir berbarengan Pilpres jadi adalah proses demokrasi baru hingga perlu persiapan bagi partai penyelenggara KPU Bawaslu dan parpol,” ujarnya.
“Tentu saja pemerintah lembaga terkait hingga parpol yang mengusungnya dan juga termasuk rakyat perlu persiapan, karena mereka baru saja menyelesaikan pesta demokrasi yakni pemilu dan Pilpres,” sambungnya.
Dalam catatan Warta Pakwan, Dedi Mulyadi pernah melontarkan pernyataan mengenai kesiapannya jika diusung maju di Pilgub Jabar. Sebab menurutnya, semua kader partai berlambang kepala Garuda ini telah disiapkan untuk menjadi seorang pemimpin.
“Semua kader Gerindra sudah menyiapkan diri. Tinggal dipilih saja oleh bapak nanti. Semua kader menyiapkan diri jadi pemimpin,” ucap Dedi Mulyadi.
Saat disinggung soal kesiapan dirinya, Dedi berkelakar jika dia tidak siap untuk dipilih menjadi Calon Gubernur Jabar. Namun dia menegaskan siap untuk menjadi Gubernur Jabar berikutnya. “Kalau saya gak siap jadi calon gubernur, saya mah siapnya jadi Gubernur,” tegasnya.
Tjahyadi Ermawan Mulyaatmadja