Paslon ‘Bogor Beres’ Janji Beberes yang Belum Beres
2 min readBogor, WP – Dedie A dan dan Jenal Mutaqin resmi mendaftar sebagai pasangan bakal calon walikota Bogor dan wakil walikota Bogor ke Kantor KPU Kota Bogor, Jalan Julang, Kelurahan Tanah Sareal, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Kamis (29/8/2024). Paslon yang mengusung tagline Bogor Beres ini, berangkat dari posko di Jalan Ciremai menaiki mobil jeep terbuka diikuti ratusan warga yang mendukungnya menuju panggung terbuka di outdoor GOR Padjajaran.
Sesampainya di GOR dilakukan orasi politik oleh mantan walikota Bogor dua periode 2014-2024 Bima Arya Sugiarto yang menjadi juru kampanye (jurkam) Dedie-Jenal. Kemudian dilanjut menuju kantor KPU untuk mendaftar dengan didampingi ketua pimpinan partai koalisi yakni PAN, Partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai Gelora dan Partai Perindo.
Dalam konferensi pers usai pendaftaran, Dedie A Rachim mengatakan, untuk kelengkapan dokumen sudah rampung dan sudah di serahkan kepada Ketua KPU Kota Bogor. “Mudah-mudahan tidak ada yang dikoreksi karena kami sudah berusaha menyiapkan selengkap – lengkapnya. Ini merupakan ikhtiar kami untuk berjuang di kontestasi Pilkada 2024,” ujarnya.
Dedie berharap melalui, kontestasi Pilkada 2024 berjalan dengan aman, lancar, damai dan kondusif. “Harapan di kontestasi ini, semua kontestan berdampingan dalam kampanye dan kegiatan kegiatan yang diatur oleh KPU dan Bawaslu. Semoga Pilkada 2024 ini bisa berjalan dengan aman, lancar, damai dan kondusif,” harap Dedie.
Di tempat yang sama, Ketua KPU Kota Bogor, Muhammad Habibi Jaenal Arifin menyampaikan, berdasarkan PKPU nomor 8 Tahun 2024 Pasal 97 bahwa pasangan calon walikota dan wakil walikota harus didampingi dan dihadiri oleh pengurus atau ketua partai pengusung. “Kami sudah menerima berkas dokumen dari bapak ibu sekalian. Kemudian nanti tim akan memeriksa dengan di awasi oleh penyelenggara pemilu dan Bawaslu Kota Bogor,” terangnya.
Selanjutnya, sambung Habibi, pada Minggu tanggal 1 September 2024 nanti pasangan calon walikota dan calon wakil walikota akan dilakukan pemeriksaan kesehatan di RSUD Kota Bogor. “Mudah mudahan semua bisa berjalan dengan lancar karena ini merupakan hari terakhir pendaftaran pasangan calon walikota dan wakil walikota bogor,” tutup Habibi. (Erwan)